Bahasa Indonesia Materi 3


KAMIS, 25 DESEMBER 2014

MENGUBAH KARANGAN TULISAN

Tulisan Deskriptif
Pengertian Deskriptif adalah karangan ini berisi gambaran mengenai suatu hal/keadaan sehingga pembaca seolah-olah melihat, mendengar, atau merasakan hal tersebut.
Karangan deskripsi memiliki ciri-ciri seperti:
1.      Menggambarkan atau melukiskan sesuatu,
2.      Penggambaran tersebut dilakukan sejelas-jelasnya dengan melibatkan kesan indera,
3.      Membuat pembaca atau pendengar merasakan sendiri atau mengalami sendiri.

Contoh :
MEDAN sangat mempesona. di sebelah kiri terlihat tebing yang sangat tinggi dan di sebelah kanan kita bisa melihat DANAU TOBA yang air nya biru langit dan ombak yang datang setiap saat. Banyaknya wisatawan yang selalu mengunjungi Danau Toba ini tidak pernah sepi dari pengunjung. Di Danau Toba ini kita bisa bermain pasir dan merasakan hembusan segar angin sepoi sepoi. Kita juga bisa perahu, kapal yang bisa membawa kita mengkelilingi danau yang sungguh sangat indah. Di sore hari, kita bisa melihat matahari terbenam yang merupakan momen sangat istimewa melihat matahari yang seolah – olah masuk ke dalam hamparan air laut.

Tulisan Argumentasi
Pengertian Argumentasi adalah salah satu jenis pengembangan paragraf dalam penulisan yang ditulis dengan tujuan untuk meyakinkan atau membujuk[rujukan?] pembaca. Dalam penulisan argumentasi isi dapat berupa penjelasan, pembuktian, alasan, maupun ulasan obyektif dimana disertakan contoh, analogi, dan sebab akibat.

Contoh :
Kota MEDAN merupakan kota yang sangat indah dengan berbagai peninggalan sejarah yang ada di kota tersebut, maka dari itu mari kita lestarikan dan kita jaga kota yang penuh dengan keindahan tersebut. Jika kita bersama – sama bisa menjaga dan melestarikan kota medan maka akan berkembang menjadi nilai-nilai dan sifat kepribadian yang luhur, berjiwa besar, bertanggung jawab, berdedikasi, loyal, tangguh, dan cinta terhadap lingkungan. Semua sifat ini juga sangat dibutuhkan untuk mendukung pembangunan di berbagai bidang.

NAMA            : TINA KARLINA
KELAS           : 3KA30
NPM   : 17112391


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

By :
Free Blog Templates